2 Cara Merekam Game Android Tanpa Aplikasi Screen Recorder

Merekam permainan game di Android tanpa aplikasi screen recorder? Emang bisa? Jawabannya tentu bisa. Tapi, harap teman-teman baca dengan baik. Maksud saya disini merekam tanpa download aplikasi screen recorder dan tanpa root. Dalam hal ini kita akan memanfaatkan aplikasi milik Google. Sebelum memulai, harap baca tulisan saya ini tanpa lompat-lompat agar nantinya tidak ada yang ketinggalan.

Buat apa sih merekam layar Android? Bagi sebagian orang mungkin tidak penting, tapi bagi mereka yang ingin mengabadikan momen bermain game atau ingin meng-upload momen tersebut ke Youtube. Pastinya akan terwujud jika game tersebut di rekam. Nah, agar nanti tidak ada pertanyaan yang sebenarnya sudah saya jelaskan disini. Sebaiknya kalian baca beberapa hal penting terkait cara merekam layar Android tanpa aplikasi ini, berikut informasinya.

2 Cara Merekam Game Android Tanpa Aplikasi Screen Recorder

2 Cara Merekam Game Android Tanpa Aplikasi Screen Recorder

Sebelum memulai cara yang akan saya jelaskan disini, beberapa hal yang harus diperhatikan adalah sistem operasi smartphone Android yang kalian gunakan dan antarmuka yang digunakan smartphone kalian sob. Untuk sistem operasi saya rekomendasikan kalian menggunakan hp Android yang menjalankan versi 5.0 Lollipop keatas. Sedangkan untuk antarmuka (UI), pastikan device kalian menggunakan antarmuka versi terbaru. Dan, terakhir adalah versi aplikasi yang digunakan, karena dalam hal ini kita akan menggunakan aplikasi milik Google, yaitu Google Play Game dan Youtube Gaming.

Sekarang kita akan mulai merekam layar atau game Android dengan menggunakan kedua aplikasi tersebut. Jika kalian belum punya, silahkan download aplikasi Google Play Game dan Youtube Gaming di Play Store.

Cara merekam game menggunakan Google Play Game

  1. Masuk ke aplikasi Google Play Game. Ini adalah aplikasi bawaan, smartphone Android kalian sudah pasti memiliki aplikasi yang satu ini. Mungkin hanya perlu di upgrade saja karena biasanya aplikasi ini jarang di upgrade oleh pengguna smartphone robot hijau.
  2. Masuk ke Game Saya dan pilih salah satu game.
  3. Selanjutnya kalian akan melihat ikon merah bulat dan ikon play. Ikon bulat merah tersebut adalah pilihan untuk merekam game yang telah dipilih.
  4. Terakhir, kalian hanya perlu memilih kualitas rekaman dan mulai merekam dengan bermain game yang dipilih.

Setelah langkah diatas selesai, berarti kalian sudah masuk dalam game yang kalian pilih tadi sob. Tinggal mengatur tampilan fitur yang muncul. Kalian bisa untuk tidak merekam face (wajah) dengan cara klik ikon kamera, atau kalian tidak ingin merekam suara tinggal klik ikon mic. Jika kalian sudah mengerti dengan cara yang pertama ini, saya akan lanjutkan cara yang kedua dibawah ini.

Cara merekam game Android menggunakan aplikasi Youtube Gaming

Beberapa bulan yang lalu, Youtube meluncurkan Youtube Gaming karena banyaknya peminat game yang mencari video Youtuber Gaming. Oleh sebab itu, Youtube memisahkan konten game dengan meluncurkan Youtube Gaming sehingga penikmat game bisa mencari video gameplay dari game kesayangan mereka dengan mudah dalam satu wadah, yaitu Youtube Gaming.

Youtube gaming mendukung pengguna Android dengan memasukkan fitur streaming, yaitu pengguna bisa bermain game live streaming agar bisa langsung di tonton oleh pengguna Youtube Gaming. Nah, aplikasi ini juga memiliki kemampuan mereka permainan tanpa streaming. Artinya, pengguna tetap bisa merekam permainan tanpa harus meng-upload-nya di Youtube. Simak caranya berikut ini.

  1. Pastikan kalian sudah install aplikasi Youtube Gaming, dan buka aplikasi tersebut.
  2. Di bagian atas kalian bisa melihat ikon panah keatas dan sinyal. Itu adalah ikon untuk live streaming atau recording. Klik ikon tersebut untuk masuk ke halaman recording.
  3. Ada 2 pilihan, yakni Streaming dan Recording serta pilihan kualitas video dibawahnya. Pilih Recording (rekaman) untuk masuk ke pilihan berikutnya, yaitu memilih game atau aplikasi yang akan di rekam. Untuk kualitas rekaman kalian bisa pilih yang sesuai.
  4. Selanjutnya, mainkan game/aplikasi yang tadi sudah kalian pilih. Klik ikon bulat di bagian atas layar untuk mulai merekam.
  5. Setelah selesai bermain, kalian bisa kembali atau berhenti merekam dengan cara klik ikon stop.

Setelah proses rekaman layar selesai, biasanya kalian akan langsung dibawa masuk kedalam aplikasi Youtube untuk mulai meng-upload video yang di rekam tadi.

Jika tidak ingin langsung meng-upload ke Youtube atau mungkin kalian mau mengedit terlebih dahulu sebelum upload. Silahkan klik kembali, abaikan saja peringatan yang muncul dengan klik buang. Selanjutnya kalian bisa cari video yang tadi di rekam di galeri dalam folder video. Jika sulit menemukan, silahkan masuk ke file manager, temukan folder Movies dan masuk ke folder Screencast.

Apabila kurang jelas dengan penjelasan saya disini. Silahkan tonton video tutorialnya dibawah ini.


Demikian informasi 2 Cara Merekam Game Android Tanpa Aplikasi Screen Recorder ini. Jika kalian merasa artikel informasi ini bermanfaat. Saya yakin kalian tidak akan keberatan untuk membagikan artikel ini ke media sosial dengan cara klik salah satu ikon media sosial di bagian bawah posting ini. Ada pertanyaan? Silahkan tulis di komentar.

Exit mobile version