Blade Runner 2049: Film Kedua Setelah 35 Tahun Berlalu

Blade Runner 2049

Blade Runner 2049 – Sudah 35 tahun berlalu sejak film pertama Blade Runner (1982) dirilis. Bangkit kembali di era modern tentu banyak yang berharap film Blade Runner 2 ini akan lebih baik. Ternyata hal itu benar, dari segi grafis film terbaru ini jelas lebih baik. Hal ini tak terlepas dari teknologi canggih yang mendukung pembuatan film ini di era seperti sekarang.

Film ini berlatar belakang dunia 30 tahun setelah kejadian di film pertama. Diramaikan oleh Ryan Gosling sebagai anggota petugas LAPD. Horrison Ford sebagai Rick Deckard, seorang blade runner yang telah menghilang selama 30 tahun.

Sinopsis Balde Runner 2049

Sinopsis Balde Runner 2049

Blade Runner 2049 bercerita tentang seorang “blade runner” baru yang merupakan salah satu polisi di Los Angeles, Opsir K yang diperankan oleh Ryan Gosling. K melakukan penelitian dan mencoba untuk menemukan rahasia lama yang berpotensi menimbulkan kekacauan umat manusia.

Penelitian yang dilakukan K membawanya kepada Rick Deckard (Horrison Ford). Seorang blade runner yang telah menghilang sejak 30 tahun lalu.

Review film Blade Runner 2049

Film ber-genre fiksi ilmiah ini diproduksi oleh Warner Bros Pictures. Film ini diadaptasi dari sekuel Blade Runner pertama. Disutradarai oleh Denis Villeneuve, film ini diangkat dari novel karya Philip K. Dick berjudul Do Androids Dream of Electric Sheep.

Pembuatan film “Blade Runner 2049” sudah dimulai sejak Juli 2016 lalu. Dirilis di Indonesia pada tanggal 4 Oktober 2016.