Pembayaran Akulaku Tidak Muncul di Shopee? Begini Cara Mengatasinya

Pembayaran Akulaku Tidak Muncul di Shopee

Bagi kamu yang ingin belanja di Shopee bayar pakai Akulaku, namun tidak ada pilihan metode pembayaran Akulaku di Shopee. Kamu bisa ikuti tips yang mau kami bagikan di sini.

Shopee sendiri menyediakan metode pembayaran Akulaku di platform mereka. Akan tetapi untuk ketersediaan pilihan pembayaran Akulaku tetap tergantung dari pihak Akulaku-nya.

Akulaku sendiri memberikan beberapa syarat agar pilihan pembayaran Akulaku di Shopee tersedia bagi pengguna Akulaku. Seperti harus WNI, Berusia 20-55 tahun dan berdomisili di Jawa.

Namun, untuk domisili tidak masalah karena admin berdomisili di Riau (Sumatera). Bahkan mendapatkan limit kredit, Akucicil dan Pinjaman KTA meski daftar Akulaku tanpa BPJSTKU.

Nah, bagi kamu yang ingin belanja di Shopee bayar pakai Akulaku namun pembayaran Akulaku tidak muncul di Shopee.

Berikut ini beberapa tips yang harus kamu ketahui agar metode pembayaran Akulaku muncul di Shopee.

Tips Agar Bisa Bayar Pakai Akulaku di Shopee

1. Pastikan kamu sudah memiliki akun Akulaku dan limit kredit.

2. Lakukan pembelian di aplikasi Akulaku baik secara cash maupaun cicilan. Akulaku sendiri memberikan syarat kamu harus memiliki nilai transaksi.

Walau terkadang sudah memenuhi nilai transaksi, namun banyaknya jumlah transaksi di Akulaku akan mempercepat pembayaran Akulaku muncul di Shopee.

3. Gunakan nomor yang sama untuk verifikasi akun Shopee dan Akulaku. Jika kamu ingin mendaftar ke Shopee atau Akulaku. Sebaiknya gunakan nomor handphone yang sama.

5. Pastikan akun Shopee kamu sudah diverifikasi. Jika kamu sudah membuat akun Shopee, kamu harus verifikasi akun seperti verifikasi email, nomor telepon dan identitas.

Pastikan data yang diverifikasi sama dengan data saat mendaftar di Akulaku.

5. Aktifkan ShopeePay dan SPaylater. Kami menemukan beberapa akun Shopee yang belum mengaktifkan SPaylater tidak memiliki metode pembayaran Akulaku.

Hal ini mungkin tidak begitu berpengaruh, namun dari yang kami pantau akun Akulaku dengan limit kredit Rp 7 juta pembayaran Akulaku di Shopee masih belum muncul.

Tips penting, kamu perlu meningkatkan transaksi di Akulaku. Setidaknya kamu memiliki nilai transaksi minimal Rp 50.000 per bulan di akun Akulaku. Lebih banyak akan lebih baik.

Selain itu, bersabar dan selalu periksa metode pembayaran di Shopee untuk memastikan pilihan Akulaku sudah tersedia.

Sesekali kamu juga bisa melakukan login ulang ke aplikasi Shopee untuk sekedar refresh login. Jika ingin informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi pihak Shopee maupun Akulaku.

Beberapa tips di atas tidak menjamin kamu cepat mendapatkan metode pembayaran Akulaku di Shopee. Namun, kamu bisa mengikuti arahan Akulaku terkait nilai transaksi di Akulaku.

Perbanyak transaksi di aplikasi Akulaku dan jaga kualitas kreditmu dengan membayar tepat waktu. Setidaknya 2 hari sebelum tanggal jatuh tempo tagihan.

Hal itu akan menambah kepercayaan Akulaku terhadap akunmu dan akan membantu terkait ketersediaan metode pembayaran Akulaku di Shopee.