Berhasil! Cara Menyimpan Kartu Debit di Aplikasi DANA

Cara Menyimpan Kartu Debit di Aplikasi DANA
Cara Menyimpan Kartu Debit di Aplikasi DANA

Cara menambahkan kartu debit di aplikasi DANA tidak sesulit yang dibayangkan. Memang banyak yang belum berhasil menambahkan kartu debit atau kartu ATM mereka untuk disimpan di aplikasi DANA.

Namun, hal itu terjadi karena masih banyak yang belum mengetahui syarat-syarat penting agar berhasil menyimpan kartu debit di DANA. Salah satunya mendaftarkan kartu ATM ke bank untuk bisa melakukan transaksi online menggunakan kartu debit.

Nah, pada tutorial kali ini saya menggunakan kartu debit Mandiri yang sudah saya daftarkan agar bisa transaksi di merchant online. Jika kartu debit kamu belum didaftarkan, silahkan daftar ke cabang bank terdekat.

Itu syarat yang sangat penting agar berhasil menambahkan kartu debit di aplikasi DANA. Kartu debit yang sudah didaftar nantinya bisa digunakan untuk berbelanja online dengan cara memasukkan nomor kartu pada pilihan pembayaran menggunakan kartu debit.

Setelah kartu terdaftar (3D secure), maka kamu sudah bisa menambahkan kartu pembayaran di aplikasi DANA. Sebelum menambahkan kartu debit ke aplikasi DANA, pastikan kamu punya saldo yang bisa digunakan minimal Rp 10.000.

Saat menyimpan kartu di DANA saldo di akun bank kamu akan berkurang 10.000 (dikembalikan setelah proses berhasil).

Bagaimana cara menyimpan kartu debit untuk pembayaran di aplikasi DANA? Yuk simak!

  • Buka aplikasi DANA.
  • Masuk ke menu Akun Saya.
  • Pilih Kartu Tersimpan, pilih + KARTU BARU.
  • Masukkan nomor kartu debit, masa berlaku dan CVV (tiga digit kode di bagian belakang kartu).
  • Centang untuk setuju menyimpan kartu dan klik LANJUTKAN.
  • Tunggu proses transaksi selesai dan kamu akan menerima kode verifikasi SMS ke nomor yang terdaftar SMS banking.
  • Masukkan kode verifikasi dan klik OK.
  • Setelah berhasil menyimpan kartu kamu akan menerima notifikasi SMS ke nomor terdaftar di DANA yang menyatakan bahwa pembayaran 10.000 ke DANA telah dibatalkan.
Cara Menyimpan Kartu Debit di Aplikasi DANA
Cara Menyimpan Kartu Debit di Aplikasi DANA (adyblog.com)

Saat artikel ini ditulis, DANA memberikan bonus berupa voucher sejumlah Rp 20.000 jika kamu menyimpan kartu di DANA.

Tidak hanya satu, kamu juga bisa menambahkan kartu lebih dari satu kartu debit/kredit. Dengan begitu kamu tidak perlu mengisi saldo DANA untuk bertransaksi. Cukup memilih metode pembayaran kartu debit/kredit saja saat transaksi.

Kamu bisa menyimpan kartu debit dari berbagai bank di Indonesia seperti Mandiri, BRI, BCA, BNI, dan lainnya yang sudah mendukung 3D secure.

Itulah cara menambahkan kartu debit di aplikasi DANA. Jika ada yang perlu disampaikan, jangan ragu untuk menulis sesuatu di kolom komentar.