Cara Transfer dari DANA ke Rekening Bank Mandiri

Cara Transfer dari DANA ke Rekening Bank Mandiri

Cara transfer dari aplikasi DANA ke rekening Bank Mandiri memang sangat mudah. Kamu cukup ikuti langkah-langkah yang akan saya bagikan berikut ini, gratis tanpa biaya admin.

DANA adalah layanan keuangan digital di Indonesia yang biasa dikenal dengan dompet digital. Seiring perkembangan teknologi saat ini, dompet digital sekarang sudah berfungsi selayaknya mobile banking.

Lewat aplikasi dompet digital DANA, kita bisa melakukan berbagai transaksi seperti beli pulsa, bayar tagihan, belanja online hingga transfer uang antar rekening bank.

Kita bisa transfer ke semua bank lokal di Tanah Air lewat aplikasi DANA. Bahkan bisa transfer gratis tanpa biaya admin. Nah, untuk caranya kamu bisa simak berikut ini.

Cara Transfer dari DANA ke Bank Mandiri

  • Buka aplikasi DANA.
  • Pilih menu Kirim.
  • Kemudian pilih Kirim ke Bank.
  • Selanjutnya pilih Tambah rekening bank baru.
  • Pilih bank tujuan, kemudian masukkan nomor rekening bank tujuan lalu tekan Simpan & Lanjut.
  • Masukkan jumlah kirim (minimal Rp 10.000 atau minimal Rp 50.000 untuk gratis biaya admin).
  • Tambahkan catatan jika diperlukan (misal: uang bulanan) kemudian tekan Bayar.
  • Langkah terakhir, masukkan PIN DANA untuk menyelesaikan transaksi.
Cara Transfer DANA ke Mandiri

Cukup mudah, bukan? Transfer dari DANA ke Bank Mandiri gratis tanpa biaya admin jika kamu transfer lewat aplikasi DANA.

Dengan catatan jumlah transfer minimal Rp 50.000. Kurang dari itu akan dikenai biaya admin Rp 2.500 per transfer.

Transfer Gratis Tanpa Biaya Admin

Salah satu kelebihan transfer lewat DANA yaitu gratis biaya transfer. Namun, sebelum kamu menggunakan DANA untuk transfer uang, pastikan akun DANA kamu sudah Premium. Kamu bisa upgrade DANA Premium jika belum.

Transfer antar bank hanya bisa dilakukan jika akun DANA kamu sudah premium. Sedangkan untuk syarat lain mendapatkan gratis biaya admin yakni minimal transfer Rp 50.000.

Pastikan kamu transfer dengan jumlah minimal untuk gratis biaya admin dan kuota transfer gratis masih ada. Sebagaimana diketahui saat ini DANA masih memberikan kuota gratis transfer antar bank 10 kali per bulan.

Demikianlah informasi tentang cara transfer dari DANA ke Mandiri. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!