Cara Beli Paket Internet Tri Kuota Home 117GB Cuma Rp 116 Ribu

Kuota Home Tri
Tri Kuota Home (Tri Indonesia)

Salah satu paket internet Tri yang paling populer adalah paket Home 117GB yang biasanya dijual dengan harga Rp 117.000. Paket internet tersebut merupakan paket promo kemerdekaan tahun lalu.

Meski bukan promo baru, namun Tri tetap mempertahankan paket ini dan berhasil menjadi salah satu paket internet Tri terbaik tahun 2020.

Paket 3 Home 117 GB sendiri dibagi menjadi tiga kuota. Masing-masing 17 GB yang bisa digunakan 24 jam, 60 GB dari pukul 01-17 dan 40 GB kuota weekend (Sabtu-Minggu). Masa berlaku paket ini yaitu 30 hari.

Kuota Home 117GB Tri ini bisa kamu beli dengan harga Rp 117 ribu melalui aplikasi Bima+ atau *123#. Namun, kamu bisa mendapatkan harga lebih murah, yakni Rp 116 ribu dengan cara berikut ini.

kuota home 117GB tri

Cara Beli Paket Internet Tri Home 117 GB Cuma Rp 116 Ribu

  • Buka aplikasi LinkAja. Donwload di Play Store dan App Store jika belum punya.
  • Masuk ke menu Pulsa/Data.
  • Masukkan nomor Tri yang ingin mengaktifkan paket Home 117GB.
  • Buka tab Paket Data.
  • Gulir kebawah, lalu pilih paket Home 117GB harga Rp 116.000 (bisa lebih murah jika ada promo).
  • Selanjutnya ketuk Konfirmasi.
  • Terakhir, masukkan password LinkAja untuk menyelesaikan transaksi.

Setelah menyelesaikan langkah-langkah pembelian diatas, kamu akan mendapatkan SMS konfirmasi pembelian dan pengaktifkan paket berhasil.

Infomasi kuota internet Home 117GB Tri

Sebagai informasi tambahan saya akan jelaskan rincian paket Home 117GB ini, dimulai dari kuota 17 GB berlaku 24 jam. Kuota ini berlaku mulai pukul 17 sampai pukul 01.

Kok bisa? Yes, dari pukul 01 sampai pukul 17 kuota yang terpakai yakni kuota 60 GB. Sedangkan pada hari Sabtu-Minggu kuota terpakai full kuota weekend 40 GB.

Pada hari Sabtu dan Minggu, kuota 17 GB (pukul 17-01) dan 60 GB (pukul 17-01) tidak terpakai sama sekali.

Tips menggunakan paket Home 117GB Tri

Selama pemakaian saya yang suka nonton Youtube dan Netflix, kuota 117 GB tersebut bisa bertahan selama satu bulan. Jika kekurangan, mungkin itu kuota 17 GB yang digunakan saat malam mulai pukul 17 hingga pukul 01.

Berdasarkan pengalaman, kuota 17 GB tersebut mampu bertahan selama satu bulan jika digunakan nonton serial Netflix rata-rata 2-3 episode setiap malam.

Nah, agar penggunaan paket ini lebih awet, sebaiknya kamu sedikit membatasi penggunaan saat malam.

Sedangkan untuk pembagian kuota 40 dan 60 GB belum pernah sekalipun saya habiskan dalam sebulan masa aktif. Jadi, dalam waktu kedua kuota paket ini kamu tak perlu hati-hati takut paket habis. Hehe

Demikian informasi tentang paket internet Home 117GB dari Tri. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, bisa hubungi kami melalui halaman Facebook ADYBLOG.COM.