Aplikasi Perekam Video Terbaik Android untuk Youtuber

Terkadang mengandalkan aplikasi bawaan hp saja tidak cukup untuk menghasilkan rekaman video yang bagus. Oleh sebab itu kita butuh bantuan aplikasi pihak ketiga. Eits, tidak sembarangan aplikasi, karena kita butuh aplikasi keren yang kaya akan fitur. Kalau bisa gratis.

Untungnya, di Play Store tersedia banyak aplikasi perekam video yang bisa didapatkan secara gratis. Tapi, apakah semuanya adalah aplikasi yang keren? Tidak juga. Namun, disini saya akan berbagi informasi tentang aplikasi perekam video yang cocok untuk kamu.

Aplikasi Perekam Video Terbaik Android

Aplikasi Perekam Video Terbaik Android

Bagi kamu yang ingin jadi youtuber modal smartphone. Aplikasi perekam video yang tepat sangat disarankan. Aplikasi kamera bawaan terkadang tidak bisa diandalkan, kecuali kamu menggunakan smartphone kelas premium. Tentu beda!

Nah, bagi teman-teman pengguna smartphone yang belum mendukung OIS. Sebaiknya pertimbangkan untuk menggunakan aplikasi pihak ketiga. Dalam hal ini saya merekomendasikan aplikasi Cinema FV-5.

Aplikasi persembahan FGAE ini tersedia dalam 2 versi, yakni Cinema FV-5 Lite versi gratis dan berbayar untuk versi Cinema FV-5 Pro.

Jika kamu serius menjadi youtuber. Menurut saya tidak ada salahnya membeli versi pro. Apalagi sekarang masih ada diskon. Saya sendiri ketika masih menjadi youtuber kere juga menggunakan versi pro. Lihat pada gambar dibawah ini.

cinema fv-5 pro

Beberapa keuntungan menggunakan versi pro, salah satunya merekam video dengan kualitas 4K. Fitur ini mungkin support pada perangkat tertentu. Kebetulan saya menggunakan Cinema FV-5 pada Xiaomi Mi Max yang sudah bisa merekam video kualitas 4K.

Selain itu, hasil kamera Cinema FV-5 bisa diedit menggunakan software video editing populer seperti Apple Final Cut Pro, Adobe Premiere, Sony Vegas atau DaVinci Resolve. Menurut pengembangnya begitu.

Saya sendiri suka aplikasi ini karena penggunaannya mudah. Paling penting buat saya ada fitur pengunci, seperti pengunci Auto White Balance (AWB) dan fokus. Tanpa pengunci seperti pada aplikasi lain, hasil rekaman jadi kurang baik.

Sebagai contoh fitur AWB yang membuat pencahayaan dalam hasil video yang tidak stabil, terutama jika kita mereka pada kondisi cahaya yang berubah-ubah. Selain itu, pengunci fokus yang mengontrol fokus agar tidak kemana-mana yang menyebabkan ada zoom otomatis dalam video.

Jadi, fitur pengunci yang ada pada Cinema FV-5 ini sangat penting menurut saya. Penggunaannya mudah karena semua fitur penting terletak pada tampilan depan aplikasi.

Sebenarnya masih banyak fitur yang terlalu panjang jika saya jelaskan. Jadi, silahkan teman-teman lihat fitur lainnya pada halaman download aplikasi.

Demikianlah informasi tentang aplikasi perekam video terbaik ini. Jika ada yang ingin disampaikan, jangan ragu untuk menulis di kolom komentar.